Kamis, 11 Mei 2017

PEMBELAJARAN IPA BERBASIS SETS DENGAN BANTUAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANDROID

Pembelajaran IPA berbasis Science Environment Technology and Society (SETS) merupakan pembelajaran IPA yang mengangkat isu terkait kemajuan sains dan teknologi beserta dampaknya terhadap masyarakat dan lingkungan. Pembelajaran IPA berbasis SETS memiliki beberapa keunggulan diantaranya peserta didik dapat memperoleh nilai, keterampilan proses serta pemahaman tentang isu kontroversi yang berhubungan dengan sains dan teknologi.
Dalam pelaksanaannya pembelajaran IPA berbasis SETS dapat dibantu dengan media pembelajaran berbasis android, karena tidak bisa dipungkiri bahwa saat ini peserta didik umumnya sudah sangat tergantung pada smart phone atau gadget. Media pembelajaran berbasis android memungkinkan siswa belajar dimana saja dan kapan saja (mobile learning). Media pembelajaran berbasis android juga dapat membantu siswa untuk mereview materi pelajaran, berlatih soal, serta sangat membantu peserta didik yang tidak bisa hadir ke sekolah karena sakit.
SETS sebagai model pembelajaran terdiri dari tahap invitasi, eksplorasi, eksplanasi serta aplikasi. Pada tahap invitasi dihadirkan isu yang menarik perhatian peserta didik. Pada tahap ekplorasi peserta didik dilatih untuk menganalisis isu. Pada tahap eksplanasi peserta didik mengkomunikasikan suatu ide dengan menghubungkannya dengan suatu konsep, sedangkan pada fase aplikasi peserta didik diarahkan untuk memecahkan masalah baru yang relevan.
Adapun tahap-tahap pembuatan media pembelajaran berbasis android adalah sebagai berikut.
1. Melakukan analisis konsep atau materi untuk mengetahui materi esensial, lalu membuat peta konsep.
2. Berdasarkan analisis materi, media pembelajaran berbasis android dibuat dengan bantuan program “contruct 2”. Program contruct 2  akan menghasilkan file capx. File capx ini dapat di run setelah terhubung dengan local host, sehingga dapat dilihat gambaran tampilan media jika nantinya sudah dimunculkan di handphone (HP). Tutorial menggunakan construct dapat dilihat disini
3. File capx tidak dapat langsung dimunculkan di HP, sehingga perlu mengkonversi file tersebut menjadi file apk. Banyak cara yang bisa digunakan untuk mengkonversi file capx menjadi file apk. Dua cara yang cukup sederhana yaitu dengan bantuan ludei.com atau dengan bantuan intel xdk. Dengan bantuan ludei.com,  file capx cukup diekspor menjadi coconjs, sehingga menghasilkan file zip. File zip inilah yang selajutnya diunggah pada ludei.com. Jika proses selesai maka kita cukup mengunduh file apk dari laman yang sama. Adapun konversi dengan menggunakan intel xdk, computer harus memiliki atau terinstal intel xdk terlebih dahulu. Untuk menginstal intel xdk, computer harus dalam keadaan online. Dengan bantuan intel xdk, file capx harus diekspor terlebih dahulu menjadi HTML5. Proses ekspror ke HTML5 akan menghasilkan folder tertentu. Folder inilah yang nantinya akan diproses pada intel xdk sehingga dihasilkan file apk.  Panduan cara membuat file apk dapat dilihat disini.

4.    Setelah file apk dihasilkan, file ini cukup di copy paste pada HP, lalu diinstal. Setelah diinstal pada HP media pembelajaran berbasis android yang dibuat telah siap digunakan. Contoh file apk media pembelajaran yang saya buat bisa didownload disini. Jangan lupa setelah download silakan copy ke HP, lalu instal

Demikian sharing pembelajaran IPA kali ini.. moga IPA bisa menjadi pelajaran menarik dan menyenangkan. Terimakasih sangpengajar.com dan iyonesia.com juga arieszone.com yang telah banyak membantu dan mengajari saya... :)

1 komentar: